Saturday, 20 Apr 2024
  • Yayasan Pendidikan Sorowako (YPS) adalah sebuah yayasan yang didanai oleh PT. Vale Indonesia Tbk (dulu bernama PT. International Nickel Indonesia Tbk, disingkat PT. INCO Tbk).

SMP YPS SINGKOLE GELAR SERENTAK 15 BIDANG EKSTRAKURIKULER

Soroako – Seiring dengan berlangsungnya kegiatan pembelajaran tatap muka terbatas, SMP YPS Singkole kembali mengaktifkan kegiatan ekstrakurikuler di sekolah. Semua bidang ekskul secara serentak memulai kegiatannya pada hari Rabu, (09/02/22) pukul 13.30-15.30 Wita. 

Sebanyak 15 ekskul sudah melaksanakan kegiatan perdana, di antaranya bidang olahraga yang meliputi sepak bola/futsal, pickleball, dan petanque; bidang kesenian yang terdiri atas seni musik dan seni tari; bidang multimedia yang meliputi pandu digital, podcast, fotografi, dan desain grafis; bidang literasi yang terdiri atas kelas menulis kreatif dan english club; serta bidang pembinaan prestasi seperti KSN IPA, KSN Matematika, dan KSN IPS.

Kegiatan ekskul hari pertama ini, dilaksanakan secara daring (online) di mana  siswa mengikuti kegiatan pembinaan secara daring dari rumah, dan secara luring (offline) di mana  siswa mengikuti kegiatan pembinaan secara langsung di lingkungan sekolah. Untuk pertemuan selanjutnya, peralihan kegiatan ekskul daring ke luring atau sebaliknya bisa dilakukan sesuai kebutuhan masing-masing bidang dengan koordinasi langsung oleh fasilitator ekskul.

Sebelumnya, sekolah telah menetapkan ketentuan pemilihan ekskul. Di antaranya, bagi siswa yang sudah mengikuti ekskul di luar sekolah (ekskul kemitraan) dibolehkan untuk tidak mengikuti ekskul di dalam sekolah. Namun, siswa bersangkutan masih diberi kesempatan untuk mengikuti ekskul di dalam sekolah sepanjang jadwal pelaksanaannya tidak bersamaan.

Ketentuan lainnya, siswa yang memilih ekskul yang melalui proses seleksi (KSN Matematika, KSN IPA, KSN IPS, dan English Club) diharuskan memilih ekskul cadangan yang tidak melalui proses seleksi. Agar siswa yang gugur pada tahap seleksi masih memiliki kesempatan untuk mengikuti kegiatan ekskul. 

Kepala SMP YPS Singkole, Mahmuddin, M.Pd., menegaskan dalam pelaksanaannya, kegiatan ekskul harus tetap patuhi protokol kesehatan dan akan terus diawasi oleh satgas covid-19 SMP YPS Singkole, terutama bagi ekskul yang dilaksanakan secara langsung di sekolah.  Hal ini sejalan dengan SKB 4 menteri terbaru yang menetapkan bahwa kegiatan olahraga dan kegiatan ekstrakurikuler di dalam dan di luar ruangan dilaksanakan sesuai dengan pengaturan pembelajaran di ruang kelas dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. 

KELUAR